Pages

Jumat, 15 November 2013

Bagaimana sebuah font dapat diterima di masyarakat

0 komentar
 

Definisi Font

Font adalah sebuah karakter dari huruf atau angka. Banyak yang beranggapan kalau font itu adalah huruf, sebenarnya makna itu salah besar. Karena mengacu pada penggunaan makna dan bahasa sehari-hari, font adalah suatu karakter dari huruf atau angka yang menentukan bentuk dan ukuran huruf serta menunjukan karakteristik dari huruf tersebut. Jadi intinya menurut saya font itu adalah jenis atau tampilan dari huruf pada komputer. Ilmu yang mempelajari tentang font itu sendiri disebut dengan Tipografi.

Faktor Penyebab dapat diterima di masyarakat

Ada faktor-faktor yang menyebabkan font dapat diterima, yaitu: Dari beberapa contoh font diatas, bisa anda lihat keunikannya masing masing, ada font yang tebal dan berkarakter kuat seperti Britannic, Franklin Gothic yang cocok untuk digunakan di banner, papan pengumuman dll yang mudah untuk dilihat dari kejauhan.Ada pula font yang berkesan formal untuk penulisan berkas-berkas seperti Times New Roman dan Arial.Dan ada font yang artistik untuk penulisan di Undangan Pernikahan yang berkesan mewah dan indah.

Jenis-jenis Font

1. PostScript Font
PostScript Font atau juga disebut Type 1 Font adalah font yang dibuat menggunakan postscript page description language. Font ini memiliki dua bagian yaitu Font tampilan layar (screen font) dan Font untuk pencetakan (printer font).
Jenis font ini memungkinkan pencetakan dengan kualitas dan resolusi yang tinggi. Font ini dulu dikembangkan oleh Adobe sehingga dinamakan juga Adobe Font dan dalam waktu lama telah digunakan sebagai pilihan oleh para profesional di bidang percetakan.

2. TrueType Font
TrueType Font adalah font standard untuk system operasi Windows serta produk-produk Microsoft seperti Ms Office, juga program-program under Windows kecuali produk Adobe. TrueType font hanya memiliki satu file baik untuk Screen Font maupun Printer Font sehingga lebih ringkas.

3. OpenType Font
OpenType Font adalah font jenis terbaru yang dibuat bersama antara Microsoft dan Adobe. Jenis font ini adalah pengembangan terakhir dari kedua jenis font diatas.

Seperti TrueType Font yang tidak membedakan file untuk screen font dan printer font, dalam sebuah file jenis font ini sudah mengandung jenis varian karakter font yang jauh lebih variatif dibanding kedua jenis font sebelumnya.

Referensi:

Leave a Reply